Sehari berikutnya, Kaesang Pangarep selaku Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mengaku telah berkomunikasi dengan PKS jelang Pilkada 2024.
“Komunikasi itu sangat lancar, bahkan sampai sekarang pun tadi di jam 1 beberapa tim kami juga berkomunikasi langsung dengan PKS,” kata Kaesang di Jakarta, Kamis (8/8).
Belakangan, Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad memunculkan wacana KIM Plus di sejumlah daerah. Salah satunya di Jakarta.
KIM Plus merupakan koalisi parpol yang digawangi oleh kubu pengusung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024 dengan tambahan parpol di luarnya.
PKS pun membuka opsi untuk bergabung dengan KIM Plus yang digadang-gadang akan mengusung RK sebagai cagub di Pilkada Jakarta. Juru Bicara PKS, Muhammad Kholid mengatakan opsi itu kini sedang dikaji oleh pimpinan pusat partainya.
Sebelumnya, PKS mengusung Anies Baswedan bersama Sohibul Iman sebagai cagub-cawagub untuk maju pada Pilkada Jakarta 2024.
(adh/pmg)
[Gambas:Video Suara-News]