Pemprov DKI Akan Tindak Aksi Premanisme dalam Pengumpulan THR


https://twirlparchextent.com/mebfq7zpv?key=72a1757699e34537b2b5995e51d94da7

Jakarta, Suara-News — Wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno alias Doel mengatakan pihaknya akan menindak tegas pada pelaku yang memaksa atau meresahkan warga dalam pengumpulan dana Tunjangan Hari Raya (THR).

Dia bilang Pemprov DKI menolak tegas segala bentuk premanisme dalam pengumpulan THR. Rano mengatakan tak akan ada toleransi terhadap praktik yang mengarah pada premanisme atau pemaksaan dalam pengumpulan dana tersebut.



ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Kalau ada laporan terkait pemaksaan atau tindakan yang meresahkan warga, kami akan tindak tegas. Ini tidak boleh dibiarkan,” ujar Rano dikutip dari siaran pers Pemprov DKI, Sabtu (15/3).

Rano mengatakan secara budaya, tradisi memberikan THR kepada petugas keamanan dan kebersihan yang telah berjasa bagi lingkungan merupakan hal wajar dan sudah lama terjadi.